KARANGANYAR- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Wonogiri melakukan kunjungan ke Diskominfo Kabupaten Karanganyar. Kunjungan ini dalam rangka studi tiru berbagi pengalaman dan informasi mengenai pengelolaan Komunikasi Informasi Masyarakat (KIM) agar tetap aktif dan berkembang.

Rombongan Dinas Kominfo Wonogiri diterima di ruang SIC Dinas Kominfo Karanganyar, Selasa (10/11) pagi. Heru Nur Iswantoro selaku Kepala Dinas Kominfo Wonogiri dalam Berbagainya mengatakan pertemuan ini sebagai ajang untuk saling berdiskusi, berbagi informasi dan pengalaman dalam pengelolaan KIM.

“Kedatangan kami ke Karanganyar untuk menggali informasi luasnya bagaimana pengelolaan KIM. Terutama bulan Oktober kemarin Kabupaten Karanganyar meraih juara ke III (tiga) KIM untuk Tingkat Jawa Tengah 2024,” tuturnya.

Sementara itu Isnan Nur Azis, S.Kom. selaku Kepala Dinas Kominfo Karanganyar mengatakan sangat senang dengan kunjungan dari Dinas Kominfo Wonogiri. Kegiatan ini dapat menjadi ajang silaturahmi sekaligus berbagi pengalaman dan pengetahuan sehingga masing-masing daerah terus dapat mengembangkan dan meningkatkan keaktifan KIM nya.

“Terima kasih atas kunjungannya. Semoga kita dapat saling bertukar ilmu dan pengalaman sehingga kedua daerah dapat berbagi mengenai perkembangan KIM,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Karanganyar, Arip Purwanto, S.S.T.P., M.Si. menjelaskan
ada tiga puluh tiga (33) KIM di Kabupaten Karanganyar yang mana dua puluh empat (24) KIM ini aktif dan sembilan (9) KIM yang tidak aktif karena berkurangnya regenerasi dari kepengurusan.

Dikatakan saat ini KIM secara teritorial bisa dikatakan untuk satu Kecamatan ada dua (2) KIM dan selanjutnya diharapkan satu desa memiliki satu KIM. “Alhamdulillah Karanganyar sudah berkancah di tingkat Jawa Tengah tahun 2021, 2022, 2023 dan 2024 berturut-turut ikut mendapatkan juara maupun juara harapan,”terangnya.

Ditambahkan Arif untuk KIM yang menjuarai tersebut diantaranya KIM Manteb Karangpandan juara III (tiga) dengan judul film Nular, KIM Saraswati Tasikmadu juara Harapan III (tiga) dengan judul film bantuan, KIM manteb Karangpandan juara II (dua) dengan judul film Krasa, Kim Bima Popongan juara harapan 1 (satu) dengan judul film penglaris, KIM Manteb Karangpandan juara harapan II (dua) dengan judul film kuatir, KIM Tunas Harapan Desa Dagen Jaten juara III (tiga) Tk. Jateng 2024.

Pada kesempatan tersebut dijelaskan pula kegiatan yang telah dilaksanakan Diskominfo Karanganyar sebagai upaya mengembangkan pengelolaan KIM melalui workshop, festival film pendek, sosialisasi informasi masyarakat, latihan pengelolaan media sosial, monitoring dan evaluasi (Monev) KIM, studi banding KIM, Rakor KIM se Kabupaten Karanganyar serta pemanfaatan platform digital.

Diskominfo